Siswa SMP di Pekanbaru Diduga Dianiaya Teman Sekolah, Muntah Darah dan Luka Serius
GILANGNEWS.COM – Seorang siswa sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Pekanbaru, berinisial FA (15), diduga menjadi korban kekerasan fisik oleh sejumlah teman sebayanya. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka serius hingga muntah darah.
Informasi dihimpun, korban dijemput oleh beberapa teman sekolahnya dari rumah, lalu dibawa ke sebuah lokasi yang jauh dari keramaian. Di tempat itulah, FA diduga menjadi korban pemukulan.
Korban disebut mengalami kekerasan fisik, termasuk pukulan di bagian kepala. Korban mengalami luka hingga muntah darah.
Tidak terima atas kejadian tersebut, keluarga korban segera melaporkan kasus ini ke Polsek Binawidya agar dapat diproses secara hukum.




Tulis Komentar