185 Kendaraan Terjaring Razia Pajak di Perawang, Bapenda Riau Ingatkan Warga
GILANGNEWS.COM - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Riau bersama sejumlah instansi terkait melakukan kegiatan sosialisasi, edukasi, dan penertiban pajak kendaraan bermotor di wilayah Perawang, Kabupaten Siak, Rabu (9/7/2025).
Kegiatan tersebut melibatkan personel gabungan dari Bapenda Provinsi Riau, Satlantas Polres Siak, Satpol PP Provinsi Riau, Dinas Perhubungan Provinsi Riau, PT Jasa Raharja Perawang, dan UPT Pengelolaan Pendapatan Perawang.
Dalam kegiatan tersebut, tim berhasil menjaring 185 unit kendaraan bermotor yang terdiri dari kendaraan pribadi dan angkutan barang/beban.
"Iya, hari tim melakukan razia gabungan penertiban pajak kendaraan bermotor di Perawang, Siak. Hasilnya, terdapat 185 unit kendaraan terjaring razia," kata Kepala Bapenda Riau, Evarefita melalui Kepala Bidang Pajak, Muhammad Sayoga.




Tulis Komentar