Dua Bulan, 5 Nyawa Melayang di Jalan Yos Sudarso: DPRD Pekanbaru Desak Perbaikan Segera
GILANGNEWS.COM – Jalan Yos Sudarso, khususnya di kawasan menuju Jembatan Siak III, kini berubah menjadi titik maut bagi pengguna jalan. Kondisi permukaan jalan yang amblas dan mengalami penurunan elevasi membuat box over saluran menjulang lebih tinggi dari badan jalan. Setiap kendaraan yang melintas berisiko “melompat” dan kehilangan kendali.
Dalam dua bulan terakhir, setidaknya puluhan kecelakaan terjadi di titik ini. Lima pengendara tewas, sementara belasan lainnya mengalami luka serius.
Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Meranti Pandak, Dedi Yohendri, menuturkan bahaya ini semakin mengintai pada malam hari.
“Kalau malam, banyak pengendara tertipu. Begitu lewat, kendaraan bisa terbang lalu oleng. Sudah lima orang meninggal, yang luka-luka tak terhitung banyaknya,” ujarnya, Sabtu (16/8/2025).
Prihatin melihat korban terus berjatuhan, LPM bersama Forum RTRW Kelurahan Meranti Pandak dan Anggota DPRD Pekanbaru Fraksi Golkar dapil II, Syamsul Bahri, menggelar gotong royong memperbaiki jalur tersebut. Dengan dana swadaya warga, mereka melakukan pengecoran darurat untuk meratakan permukaan jalan.




Tulis Komentar