Tangis Haru Saat Hujan Turun di Lokasi Karhutla Inhu
GILANGNEWS.COM - Hujan yang turun cukup lebat Senin (24/9/2019) sore ini di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau membuat gembira tim gabungan pemadam kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di lapangan. Ungkapan syukur tak henti-henti keluar dari mulut mereka.
Dalam tayangan video yang diunggah akun Facebook Pemerintah Kecamatan Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu, ekspresi hari tergambar jelas.
"Alhamdulillah Ya Allah, hujan di lokasi sudah mulai turun di lokasi kami Dusun Tigo, Desa Seko Lubuk Tigo. Walaupun dari tadi kami sudah memadamkan api dan mulai turun hujan di lokasi. Lebatkanlah hujan padamkanlah api," suara seorang pria di lokasi kebakaran tersebut.
Video ini diambil di lokasi karhutla di Dusun Tiga, Desa Seko Lubuk Tigo, Kecamatan Lirik, Inhu. Dari sekian banyak titik kebakaran lahan di Inhu, daerah ini terhitung paling parah.
Tulis Komentar