PEKANBARU

Revitalisasi Pasar Bawah Capai Progres Positif, DPRD dan Wali Kota Dukung Penuh

GILANGNEWS.COM - Optimisme menyelimuti Kota Pekanbaru. Proyek revitalisasi Pasar Bawah pasar legendaris yang berdiri di jantung kota, tepat di sisi Masjid Raya Pekanbaru kian menunjukkan progres menggembirakan.

Pemerintah kota bersama legislatif kompak menyatakan dukungan penuh, demi mengembalikan denyut nadi ekonomi rakyat di kawasan tersebut.

Langkah revitalisasi ini bukan sekadar pembangunan fisik. Ia adalah harapan, ruang tumbuh baru bagi ribuan pelaku UMKM dan pedagang tradisional yang menggantungkan hidup dari denyut transaksi di pasar itu.

“Pastinya dari awal kita support. Apalagi ini menyangkut urat nadi ekonomi masyarakat. Kalau pasar hidup, ekonomi warga juga bangkit,” ujar Anggota Komisi II DPRD Pekanbaru, Syamsul Bahri, saat ditemui, Rabu (2/7/2025).

Proyek yang dikelola oleh PT Ali Akbar Sejahtera (AAS) ini ditargetkan rampung pada Oktober 2025. Bila semua berjalan sesuai rencana, para pedagang bisa kembali berjualan pada November. Sebuah kabar yang disambut hangat, terutama oleh pedagang yang selama ini direlokasi sementara.

Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, menyampaikan keyakinannya bahwa revitalisasi Pasar Bawah akan tuntas tepat waktu. Menurutnya, percepatan pembangunan terus digenjot di lapangan. Bahkan Dinas PUPR telah diterjunkan untuk melakukan supervisi secara langsung.

“Kita dorong percepatannya. Sebentar lagi revitalisasi selesai. Kita optimis pengelola bisa sesuai target,” tegas Wali Kota Agung.

Tak hanya soal bangunan, Pemerintah Kota juga memastikan kawasan ini bebas dari genangan dan banjir. Penataan drainase menjadi bagian penting dalam perencanaan agar pasar tidak hanya nyaman, tapi juga tahan terhadap persoalan musiman.


Tulis Komentar